Fakultas Pertanian Unila Raih Rekor MURI

Fakultas Pertanian Unila (Universitas Lampung) baru-baru ini mendapatkan kabar yang menggembirakan. Fakultas Pertanian Unila memperoleh penghargaan dari MURI atas perolehan hak cipta terbanyak dalam kurung waktu empat bulan.

Fakultas Pertanian Unila
Foto: @official_unila

Penganugerahan Rekor MURI ini diserahkan di Aula Fakultas Pertanian Unila oleh Ketua Umum sekaligus Pendiri Muri, Jaya Suprana yang diwakilkan Senior Manager MURI, Awan Rahargo kepada Dekan Fakultas Pertanian Unila Irwan Sukri Banua dan Rektor Unila Hasriadi Mat Akin. (27/02/2018).

Baca Juga: Daftar Perguruan Tinggi Negeri di Lampung

Dekan Fakultas Pertanian Unila mengatakan pencapaian ini berkat kerja keras seluruh dosen yang ada di fakultasnya dalam melakukan penelitian yang dikemas dalam bentuk buku-buku. Pihak fakultas mendorong para dosen yang membuat karya penelitian untuk mengemasnya dalam bentuk buku dan diurus hak ciptanya. Hak cipta yang telah didaftarkan dan dikeluarkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) sejak 10 Oktober - 10 Februari 2018 sebanyak 101.

Selain itu, penganugerahan Rekor MURI ini bukan hanya milik dirinya seorang, tetapi juga milik semua yang ada di dalam Fakultas Pertanian Unila. Semoga kita dapat mempertahankan ini semua, dan untuk kedepan bisa lebih baik lagi.

Selanjutnya, Hasriadi Mat Akin mengucapkan selamat kepada Fakultas Pertanian Unila karena telah berkarya dan berkontribusi terhadap dunia pendidikan. Ia berharap kedepan Fakultas Pertanian lebih baik lagi sehingga banyak prestasi dapat dipersembahkan.

* * *
Lampung Helau juga mengucapkan selamat kepada Fakultas Pertanian Unila atas diraihnya Rekor MURI ini. Semoga kedepan bisa lebih baik dan semoga dunia pendidikan di Lampung juga bisa lebih baik lagi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel