Lirik Lagu Bumi Lampung dan Artinya

Lagu daerah Lampung yang kami bahas adalah Lagu Bumi Lampung. Salah satu Lagu Lampung yang cukup sering diperdengarkan dalam sebuah acara di Lampung, baik itu acara hajatan maupun acara resmi.


Lagu Bumi Lampung
Lagu Bumi Lampung menggambarkan bahwa Lampung sejak dahulu kala sudah dikenal kaya akan hasil buminya seperti Lada dan Kopi. Pemandangan alam Lampung yang indah juga turut serta hadir dalam tersebut. Selain itu, Lagu Bumi Lampung juga mengajak untuk bersama-sama membangun Lampung agar lebih baik lagi.


Lirik Lagu Bumi Lampung

Sangun kak jak zaman ho
Lampung ghadu dikenal
Hasilno kupie lado
Rebutan kaum modal

Wawai pemandangannyo
Jak pinggegh Teluk Lampung
Pek ulun besoko-soko
Lamun gham di unggak gunung

Sang Bumi Ghuwa Jughai
Eno lamban sai agung
Lapagh gham jamo-jamo
Guwai ngebangun Bumi Lampung

Sang Bumi Ghuwa Jughai
Eno lamban sai agung
Lapagh gham jamo-jamo
Guwai ngebangun Bumi Lampung

Baca Juga: Lirik Lagu Sang Bumi Ruwa Jurai Beserta Artinya dan Not Angka

Nah, di atas adalah lirik Lagu Bumi Lampung. Kamu sudah mengingat-ingat lirik lagunya? Okedeh, di bawah ini kami akan share arti dari lirik Lagu Bumi Lampung.


Arti Lagu Bumi Lampung

Dari zaman dahulu
Lampung sudah dikenal
Menghasilkan kopi dan lada
Jadi rebutan pedagang bermodal

Indah pemandangannya
Dari pinggir Teluk Lampung
Orangnya bermcam suku
Ada yang tinggal di gunung

Satu bumi dua macam
Itu lambang yang agung
Mari bersama-sama
Untuk membangun bumi Lampung

Satu bumi dua macam
Itu lambang yang agung
Mari bersama-sama
Untuk membangun bumi Lampung

Demikianlah arti dari lirik Lagu Bumi Lampung. Seperti yang kami jelaskan di atas, benar bukan bahwa Lagu Bumi Lampung menggambarkan bahwa sejak dahulu Lampung sudah dikenal dengan hasil bumi seperti kopi dan lada, pemandangan Lampung yang indah, dan ajakan untuk bersama-sama membangun Lampung.

Baca Juga: Lirik Lagu Seminung Beserta Artinya

Pencipta Lagu Bumi Lampung adalah Hj. Raja Sangun. Kami menemukan info pencipta lagu tersebut dari beberapa sumber yang telah kami baca.

Untuk kamu yang ingin download Lagu Bumi Lampung, kamu bisa mencarinya di website-website yang menyediakan Lagu Bumi Lampung, baik itu berupa mp3 maupun video. Cukup banyak kok website penyedia download lagu daerah lampung itu. Kamu juga bisa sekalian mencari not angka Lagu Bumi Lampung di website tersebut.

Demikianlah informasi tentang Lagu Bumi Lampung. Semoga lagu daerah Lampung tetap eksis ditengah himpitan lagu-lagu modern yang terus menerus muncul sehingga lagu lampung bisa kita perdengarkan hingga anak cucu kita. ^_^

Oh iya, mohon maaf apabila terdapat salah dalam penulisan Lirik Lagu Bumi Lampung dan Artinya. Jangan sungkan untuk memberikan kritik dan saran yang membangun ya. Sekian dan terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel